Gangguan
makan terjadi ketika seseorang mengalami gangguan parah dalam perilaku makan,
seperti mengurangi porsi makan secara berlebihan atau makan terlalu banyak,
atau perasaan menderita atau kekhawatiran yang berlebihan tentang berat atau
bentuk tubuh.
Dikatakan
gangguan makan, jika hubungan Anda dan makanan mencapai tingkat yang ekstrim.
Penderita gangguan ini sebagian besar adalah wanita. Penyebab gangguan makan
belum diketahui secara pasti, namun penelitian menunjukkan adanya keterlibatan
genetik dan lingkungan, seperti faktor idola yang rata-rata bertubuh langsing.